Cara Membuat Ringtone di iPhone Tanpa Install Aplikasi

Cara Membuat Ringtone di iPhone Tanpa Install Aplikasi

Posted on

Kelasip.com – kali ini kami akan membahas tutorial tentang cara membuat Ringtone di iPhone, Fungsi ringtone pada dasarnya yaitu untuk mengetahui bahwa ada panggilan masuk ke iPhone Kamu.

Lebih dari itu, ringtone juga berfungsi sebagai identitas sebuah smartphone atau iPhone.

Agar lebih unik dan berbeda dari yang lain, sebaiknya Kamu pelajari cara membuat ringtone di iPhone secara mandiri.

Dengan Kamu membuat ringtone sendiri, maka bunyi iPhone tidak akan sama seperti yang lainnya. Bunyinya itu akan menjadi unik dan menjadi ciri khas tersendiri.

Jadi, Kamu tidak akan merasa “GR” apabila ternyata ada iPhone milik orang lain yang berbunyi.

Cara Membuat Ringtone di iPhone

Untuk Kamu ketahui bahwa ringtone ini nyatanya bisa dibuat menggunakan iTunes, yaitu aplikasi manajemen audio milik Apple.

Adapun cara untuk membuat ringtone sendiri di iPhone, Kamu bisa membuatnya dengan menggunakan metode yang akan dibahas di artikel ini.

Cara Membuat Ringtone di iPhone

Cara yang akan dijelaskan yaitu mengenai cara pembuatan ringtone iPhone dengan memakai iTunes.

Namun, dengan metode ini kemungkinan hanya bisa dilakukan dengan menggunakan PC atau Mac. Jadi, Kamu sebagai pengguna harus menyiapkan perangkat tambahan tersebut untuk melakukan yang stau ini.

Berikut tutorial membuat ringtone iPhone menggunakan iTunes selengkapnya.

1. Buka iTunes

Hal pertama yang perlu Kamu lakukan yaitu tentu saja dengan membuka aplikasi iTunes terlebih dahulu. Seperti yang sudah disebutkan di atas, bahwa langkah ini harus dilakukan di PC atau Mac .

Nah, setelah aplikasi iTunes terbuka, maka selanjutnya pastikan bahwa aplikasi tersebut sudah versi yang paling terbaru.

Cara untuk memeriksanya yaitu dengan mengklik menu iTunes. Kemudian Kamu pilih opsi Check for Updates. Jika aplikasi ini sudah memakai versi terbaru, maka akan muncul keterangannya.

Namun, jika masih menggunakan versi lama, sebaiknya Kamu download updatenya terlebih dahulu.

Kemudian, Kamu tunggu sampai proses install hingga update selesai. Setelah itu, Kamu baru bisa melanjutkan ke langkah yang berikutnya.

2. Pilih Lagu

Selanjutnya, setelah Kamu memastikan bahwa iTunes yang ada di Mac di iPhone tersebut sudah versi paling baru, maka sekarang waktunya untuk memilih lagu.

Kamu dapat memakai lagu yang sudah ada di iTunes yang sebelumnya. Namun, Kamu juga diberi pilihan untuk bisa menambahkan audio atau musik baru ke iTunes .

Caranya juga sangat mudah dilakukan. Pertama, silahkan klik pada menu File, kemudian klik pada opsi Add to Library. Selanjutnya, Kamu harus memilih file lagu atau musik yang akan dimasukkan ke iTunes.

3. Potong Musik Menjadi 30 detik

Seperti diketahui, adapun durasi maksimal untuk ringtone iPhone yaitu 30 detik.

Sehingga Kamu tidak bisa secara langsung menggunakan lagu yang berdurasi panjang untuk dijadikan sebagai nada dering iPhone Kamu.

Sebaliknya, Kamu harus melakukan pemotongan durasi lagu terlebih dahulu.

Sebelumnya, silahkan untuk putar lagu yang akan dijadikan sebagai ringtone. Kemudian, silahkan Kamu perhatikan baik-baik durasinya, terutama di bagian yang akan dipakai sebagai ringtone.

Adapun contohnya yaitu misal Kamu akan menggunakan lagu Fix You dari durasi 01:30 sampai durasi 02:00.

Apabila Kamu sudah menentukan durasi pemotongan lagu untuk bagian awal dan akhir ringtone, lalu sekarang saatnya Kamu memotong lagu.

Untuk caranya yaitu dengan Klik kanan pada lagu tersebut kemudian pilih opsi Get Info. Maka sesaat kemudian akan muncul sebuah jendela kecil.

Setelah itu, Kamu bisa klik pada tab Option. Kemudian silahkan masukkan durasi awal di kolom Start dan durasi akhir ringtone di dalma kolom Stop. Jika sudah, lalu klik OK.

4. Convert Lagu Menjadi Ringtone

Setelah lagu tersebut dipotong, sekarang saatnya untuk mengubahnya menjadi ringtone di iPhone. Caranya juga tidak begitu sulit karena iTunes ini sudah menyediakan fitur untuk melakukan hal tersebut.

Kemudian, Kamu Klik pada file lagu yang sudah dipotong tadi. Lalu, klik pada menu File yang ada di bagian kiri atas layar iTunes. Silahkan Kamu pilih menu Convert dan klik pada Create AAC version.

Setelah itu akan muncul sebuah file baru dengan format AAC. File tersebut berdurasi 30 detik seperti yang sudah dibuat sebelumnya.

Kemudian, silahkan copy file tersebut ke folder atau desktop. Jika formatnya masih .m4a, maka Kamu harus mengubahnya menjadi .m4r agar hal tersebut bisa dijadikan sebagai ringtone. Jika muncul layar konfirmasi, silahkan kamu klik saja tombol Use .m4r.

Akhir Kata

Nah itulah ulasan mengenai cara membuat ringtone di iPhone. Selamat mencoba, semoga bermanfaat!

Related posts:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *