Cara Berhenti Berlangganan Aplikasi iPhone

Ingin Berhenti Berlangganan Aplikasi iPhone? Ini dia Caranya

Posted on

Bagi kamu yang belum mengetahui bagaimana cara berhenti berlangganan aplikasi iphone, yuk simak penjelasan yang akan kami berikan di bawah ini.

Sering kali ketika kamu berlangganan begitu banyak layanan terkadang lupa telah berlangganan pada aplikasi apa saja.

Hal ini berlaku pada iphone atau ipad. Tentunya, jika kamu berlangganan layanan contohnya netflix, spotify, apple music dan lain sebagainya dapat membantu menghilangkan suntuk ketika kamu lelah dengan kegiatan sehari- hari.

Pastinya, sebagian dari kamu ada yang semakin berlomba- lomba untuk mendaftarkan apple id agar dapat menikmati layanan dan menguji coba gratis sebelum akhirnya kamu berlangganan pada aplikasinya.

Padahal seperti yang di ketahui tagihan akan tetap datang setiap bulannya selama langganan kamu tidak di hentikan atau ketika kamu belum mengetahui cara berhenti berlangganan pada aplikasi yang ada di iphone.

Perlu di ketahui bahwa banyak sekali aplikasi dan game yang dapat di download gratis untuk iphone dan ipad tanpa menggunakan biaya apapun.

Ada juga aplikasi yang menawarkan fitur yang bagus yang di jual dengan harga yang premium tetapi tidak membutuhkan biaya lain. Artinya kamu kanya cukup bayar sekali agar dapat menikmati seluruh fiturnya. 

Mengelola pada langganan app store sebenarnya proses yang cukup mudah terutama pada iphone, mac, dan lain sebagainha.

Tetapi, jika kamu menggunakan pc windows, kamu dapat mengakses opsi berlangganan untuk ID apple kamu. Di sana kamu dapat menggunakan itunes, sehingga kamu dapat dengan mudah melihat langganan aktif dan kedaluwarsa juga dapat membatalkan langganan aplikasi juga.

Jika langganan kamu akan di batalkan dan kamu dapat menghapus aplikasi yang telah kamu hentikan langganannya.

Cara Berhenti Berlangganan Aplikasi iPhone

Jika kamu membatalkan langganan pada iphone dari pengaturan app karena alasan tertentu, kamu juga tidak ingin menggunakan app store untuk mengelola langganannya.

Kamu juga dapat melakukannya melalui aplikasi pengaturan. Berikut ini beberapa cara untuk melakukan pemberhentian pada langganan iphone yaitu sebagai berikut:

Cara Berhenti Berlangganan Aplikasi iPhone

Cara Pertama

  • Terlebih dahulu silahkan buka aplikasi settings pada iphone atau ipad lemudian klik nama kamu di atas
  • Setelah itu cari dan tap subscriptions atau berlangganan nantinya kamu akan melihat layanan berlanggan apa saja yang masih aktif, kemudian kapan layanan tersebut akan habis ataupun selesai, dan biaya selama berlangganan per bulan atau per tahun.
  • Kemudian tap layanan yang kamu inginkan, dan akan muncul pilihan untuk mencancel (membatalkan), ubah pengaturan, atau melihat informasi yang lainnya lagi
  • kamu juga dapat menggeser tombol Renewal receipts yang ada pada posisi on atau off untuk mendapatkan informasi kapan waktu kamu untuk berlangganan akan di perbarui.

Cara Kedua

  • Silahkan buka app store pada iphone, kemudian tap gambar profil yang ada di kanan atas layar lalu tap subscriptions
  • Nantinya kamj akan melihat semua layanan yang masih aktif atau sudah selesai yang terhubung dengan apple ID yang kamu miliki
  • kemudian tap sekali untuk memunculkan opsi cancel, ubah pengaturan, atau melihat informasi lain sebagainya.

Apabila kamu ingin membatalkan apple one tetapi tetap berlangganan lalu ketuk pilih layanan individual. Kemudian, pilih langganan yang ingin kamu pertahankan.

Apabila kamu ingin membatalkan langganan berbayar kamu akan di izinkan untuk menggunakan langganan tersebut sampaj tanggal penagihan berikutnya.

Tetapi, jika kamu membatalkan langganan apa pun selama masa uji coba gratis, kamu mungkin langsung akan kehilangan akses pada langganan.

Nah, begitulah cara untuk mengelola langganan pada iphone dengan sangat mudah. Meskipun terkadang kamu mungkin hanya menggunakan app store untuk membatalkan langganan pada iphone.

Jika perlu, kamu juga dapat melakukannya melalui aplikasi pengaturan seperti yang telah kami bahas sebelumnya.

Penting sekali untuk di ingat bahwa kegiatan berhenti atau membatalkan langganan sebelum tanggal penagihan biasanya akan memungkinkan kamu untuk terus menggunakan langganan sampai akhir siklus penagihan saat ini.

Akhir kata

Sekian penjelasan mengenai bagaimana cara berhenti berlangganan aplikasi iphone semoga penjelasan di atas dapat bermanfaat selamat mencoba, semoga berhasil.

Related posts:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *