Cara Menghubungkan iPhone ke Laptop

Cara Menghubungkan iPhone ke Laptop Melalui USB dan Wifi

Posted on

Kelasip.com – Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan sedikit ulasan artikel mengenai cara menghubungkan iphone ke laptop.

iPhone adalah hp buatan Apple yang sangat populer. Meskipun buatan Apple, bukan berarti hanya bisa kamu hubungkan di komputer Mac atau MacBook buatan Apple saja, tetapi bisa terhubung ke semua PC dan Laptop Windows juga bisa banget.

Kamu bisa melakukan backup, memindahkan data antara PC dan iPhone, dan lain sebagainya yang tidak bisa dilakukan oleh iPhone sendiri tanpa terhubung ke PC atau laptop.

Yang harus kamu siapkan hanyalah kabel data USB to Lightning dan juga software iTunes. Software iTunes ini bisa kamu download dan install di PC atau laptop secara gratis.

Untuk menghubungkan iPhone ke PC atau laptop, kamu bisa mengikuti tutorial mudah berikut ini.

Kamu diharuskan melakukan backup untuk pertama kali ketika menghubungkan iPhone ke PC atau laptop. Lakukan saja dengan klik tombol Mulai.

Software iTunes ini adalah software wajib untuk pengguna PC atau laptop Windows ketika ia memiliki perangkat iOS seperti iPhone dan iPad.

Ya, semua aktivitas yang membutuhkan sambungan antara PC dan iPhone membutuhkan software iTunes dan semua harus lewat iTunes.

Akhir akhir ini banyak para pengguna yang mengeluh mengenai perangkat iDevice-nya, karena dengan aplikasi iTunes yang dirasakan cukup ribet dalam penggunaanya.

Apalagi jika kamu masih tergolong baru menggunakan hp berbasis iOs tersebut.

Perangkat iPhone dapat digunakan sebagai modem di PC, baik menggunakan koneksi nirkabel maupun menggunakan kabel USB.

Cara Menghubungkan iPhone ke Laptop

Nah sekarang ini kami akan membahas cara menghubungkan iphone ke laptop.

Untuk kamu yang ingin tahu kamu bisa simak beberapa cara yang bisa kamu gunakan dibawah ini

Menghubungkan iPhone Menggunakan USB

  1. Pertama Tama kamu pasang iPhone ke desktop komputer. Lalu kamu Gunakan kabel USB yang disertakan dalam paket pembelian perangkat.
  2. Selanjutnya kamu Buka iTunes.
  3. Aplikasi iTunes mungkin terbuka secara otomatis ketika Kamu menyambungkan iPhone ke laptop.
  4. Kamu tinggal Klik ikon iPhone yang kamu punya. Ikon tersebut akan ditampilkan di pojok kiri atas jendela iTunes.
  5. Kamu Klik tombol Back Up Now. Klik tombol tersebut jika kamu ingin membuat berkas cadangan dari iPhone untuk disimpan di laptop.
  6. Selanjutnya kamu Pilih konten yang ingin disinkronkan. Kamu bisa memilihnya dengan mengklik kategori konten pada panel di sebelah kiri jendela, kemudian tanda atau hilangkan tanda pada pilihan “Sync [konten]” yang ada di bagian atas panel kanan.
  7. Klik Apply. Tombol tersebut berada di pojok kanan bawah jendela. Setelah itu, kamu pilih sinkronisasi yang sudah ditetapkan akan disimpan.
  8. Klik tombol Sync. Tombol tersebut
    berada di pojok kanan bawah jendela. Setelah itu, proses sinkronisasi akan dimulai.
  9. Tandai pilihan “Automatically sync when this iPhone is connected” pada bagian “Options” untuk melakukan sinkronisasi otomatis setiap kali kamu menghubungkan iPhone ke laptop.

Menghubungkan iPhone Melalui WiFi

  1. Hubungkan iPhone ke komputer desktop. Gunakan kabel USB yang telah ada dalam paket pembelian iPhone.
  2. Selanjutnya kamu Buka iTunes.
  3. Aplikasi iTunes mungkin terbuka secara otomatis ketika kamu menyambungkan iPhone ke laptop.
  4. Kamu Klik ikon iPhone. Ikon tersebut berada di pojok kiri atas jendela iTunes.
  5. Selanjutnya kamu Geser layar ke pilihan “Options“. Pilihan tersebut merupakan bagian terakhir yang ditampilkan di panel kanan jendela iTunes.
  6. Tandai kotak “Sync with this iPhone over Wi-Fi“. Kotak tersebut berada di sisi kiri panel kanan jendela iTunes.
    Klik Apply. Tombol tersebut berada di pojok kanan bawah jendela.
  7. Kamu tinggal tunggu hingga proses sinkronisasi selesai agar perubahan dapat diterapkan.
  8. Kamu tingal Putuskan sambungan iPhone dari laptop.
  9. Buka pengaturan iPhone. Menu pengaturan biasanya ditampilkan di home screen.
  10. Langsung saja kamu Pilih Wi-Fi. Pilihan tersebut berada di bagian atas menu.
  11. Kamu klik jaringan WiFi yang ingin digunakan. Pastikan iPhone dan laptop terhubung dengan jaringan WiFi yang sama.
  12. Pilih Settings. Pilihan tersebut berada di pojok kiri atas layar.
    Geser layar dan pilih General.
  13. 13 Jika ada lebih dari satu komputer desktop yang ditampilkan pada daftar, kamu tinggal pilih komputer desktop yang ingin kamu sinkronkan.
  14. Kamu harus Pastikan iTunes sudah terbuka pada komputer yang ingin disinkronkan.
  15. Pilih Sync Now. iPhone akan melakukan sinkronisasi dengan laptop secara nirkabel melalui WiFi.

Akhir kata

Demikian penjelasan yang dapat kami sampaikan mengenai cara menghubungkan iphone ke laptop. Semoga dapat bermanfaat dan membantu kamu

Related posts:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *