Kapasitas Baterai iPhone 6

Spesifikasi dan Kapasitas Baterai iPhone 6 Lengkap

Posted on

Kelasip.com – Tidak bisa dipungkiri bahwa saat ini kapasitas baterai iPhone 6 kerap mengundang pro dan kontra. Tak sedikit yang menganggap bahwa baterai iPhone ini memiliki kapasitas yang terlalu kecil sehingga terkesan boros.

Jika Kamu ingin mengetahui kapasitas baterai iPhone 6, silahkan Kamu simak artikel ini untuk segera menemukan jawabannya.

Diketahui, iPhone 6 ini merupakan salah satu model smartphone yang sempat menjadi primadona pada masanya.

Dengan mengusung layar 4.7 inch, iPhone 6 ini ternyata memiliki kapasitas baterai yang cukup tergolong besar. Untuk lebih lengkapnya, jangan lewatkan pembahasan di bawah ini.

Spesifikasi Baterai iPhone 6

Spesifikasi Baterai iPhone 6

Diketahui, iPhone 6 ini mulai diperkenalkan ke publik sekitar tahun 2014 lali. Pada masa itu, kebanyakan dari smartphone masih memiliki spesifikasi yang minim termasuk dalam hal baterai.

Kendati demikian, iPhone pun mulia berani memunculkan gebrakan dengan meluncurkan iPhone 6 yang berkapasitas baterai lumayan besar.

Untuk mengetahui lebih lanjutnya mengenai spesifikasi baterai iPhone 6, berikut ini penjelasannya:

1. Spesifikasi Baterai iPhone 6

Untuk Kamu ketahui, dibandingkan dengan pendahulunya, iPhone 5 yang mengusung kapasitas baterai dengan tidak lebih dari 1500 mAh, namun model ini menghadirkan kapasitas baterai yang lebih besar dari itu yakni 1810mAh.

Hal tersebut wajar jika mampu menyedot perhatian masyarakat banyak, terutama para penggemar iPhone itu sendiri.

2. Jenis Baterai iPhone 6

Untuk diketahui juga, bahwa iPhone 6 juga menggunakan baterai dengan jenis Lithium Polymer serta daya simpan untuk jangka panjang yang lebih baik.

Baterai jenis tersebut juga lebih ringan, meskipun dari segi harganya yang lebih mahal.

Jika dibandingkan dengan iPhone 6s yang menggunakan Lithium Ion, model iPhone 6 ini bisa dibilang lebih unggul dalam hal jenis baterai.

3. Daya Tahan Baterai iPhone 6

Baterai iPhone 6 dengan kapasitas 1810 mAh ini, Kamu sebagai pengguna bisa menikmati waktu bicara hingga kurang lebih 14 jam.

Ponsel tersebut juga dapat digunakan untuk memutar musik selama 50 jam tanpa jeda. Adapun daya tahan baterai iPhone 6 ini relatif sama dengan saudaranya yaitu iPhone 6s.

4. Perbandingan dengan Performa iPhone

Sebagaimana diketahui, jika dibandingkan dengan spesifikasi perangkat iPhone secara keseluruhan, tentunya kapasitas baterai ini tidak bisa dibilang terlalu kecil.

Pasalnya model tersebut masih menggunakan jaringan LTE serta RAM nya pun yang tidak terlalu besar, yakni hanya 1GB saja.

Tidak dapat dipungkiri jiga bahwa iPhone 6 ini memiliki baterai dengan kapasitas yang cukup besar kalau dibandingkan dengan ponsel lain pada masa tersebut.

Tentunya bukan hal yang aneh jika hal tersebut menjadi daya tarik tersendiri bagi pengguna smartphone beberapa tahun silam itu.

Cara Menjaga Baterai agar Tetap Awet

Cara Menjaga Baterai agar Tetap Awet

Jika Kamu masih menggunakan iPhone 6, maka kemungkinan kapasitas baterai iPhone 6 ini sudah mengalami penurunan.

Namun Kamu tidak perlu khawatir karena ada beberapa cara yang bisa Kamu lakukan untuk menjaga serta mengoptimalkan kesehatan baterai iPhone.

Berikut ini cara-cara yang bisa dilakukan, antara lain:

1. Hindari Suhu Tinggi

Baterai iPhone yang diletakkan di tempat yang bersuhu tinggi tentunya relatif lebih boros jika dibandingkan dengan baterai yang berada di tempat dingin atau memiliki temperatur yang normal.

Untuk menjaga kesehatan baterai tersebut, ada baiknya jika Kamu menghindari berbagai tempat yang bersuhu panas lebih dari 35 derajat Celcius.

2. Lepas Sarung Casing Saat di Charger

Untuk Kamu ketahui bajwa, ketika iPhone sedang di charge, maka ponsel akan menjadi panas. Beberapa jenis casing bisa membuat panas terperangkap di dalam perangkat.

Hal tersebut tentu bisa menimbulkan panas berlebih sehingga mempengaruhi kapasitas baterai iPhone Kamu. Oleh karena itu, Kamu disarankan untuk melepas casing iPhone sebelum mengisi daya baterai.

Akhir Kata

Nah itulah ulasan mengenai kapasitas beterai iPhone 6. Terima kasih sudah menyimak artikel ini, semoga bermanfaat!

Related posts:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *