Bagi kamu yang ingin tahu cara setting iPhone agar tidak panas, maka silahkan bisa simak ulasan artikel ini sampai selesai untuk mengetahui detail informasinya.
Jika perangkat iPhone terlalu lama digunakan, maka kemungkinan besar perangkat tersebut akan panas. Oleh karena itu, hindarilah ruangan dengan suhu yang panas, jangan gunakan perangkat pada saat melakukan pengisian daya dan jangan menjalankan aplikasi sekaligus.
Selain itu, iPhone yang panas juga dapat disebabkan karena terlalu lama menonton video siaran langsung dengan kualitas yang tinggi, dan atau terlalu lama bermain game.
Namun perlu kamu tahu, software yang belum diperbarui juga akan menyebabkan perangkat iPhone yang kamu gunakan panas.
Jika diantara kamu penasaran ingin mengetahui cara untuk menyeting perangkat tersebut, silahkan bisa simak penjelasan lengkapnya ada di bawah ini.
Rekomendasi Setting iPhone agar Tidak Panas
Untuk mengetahui cara mengatasi iPhone agar tidak panas, silahkan bisa ikuti tahapan berikut ini.
- Periksa penggunaan baterai
Langkah pertama yang harus kamu lakukan untuk menyeting perangkat iPhone yang panas yaitu dengan memeriksa penggunaan baterai. Periksalah secara rutin penggunaan baterai iPhone yang kamu gunakan, apabila tingkat kualitas baterai rendah, maka sebaiknya ganti dengan yang baru.
- Tutup aplikasi yang tidak terpakai
Cara selanjutnya yang bisa kamu gunakan untuk mengatasi iPhone agar tidak panas yaitu dengan menutup beberapa aplikasi yang sudah tidak terpakai.
Jika aplikasi yang kamu buka sudah tidak terpakai lagi, maka sebaiknya segera tutup agar sistem tidak terlalu menyedot banyak data baterai.
- Tutup aplikasi GPS sampai game
Selain cara di atas, untuk mengatasi iPhone agar tidak panas yaitu dengan menutup aplikasi GPS sampai game. Aplikasi yang perlu kamu tutup mulai dari GPS, video siaran langsung dan juga game.
- Matikan HP
Alternatif lain yang bisa kamu gunakan agar iPhone tidak panas yaitu dengan mematikan HP. Hal ini bertujuan untuk memberi istirahat total pada iPhone, sehingga bisa mendingin lebih cepat.
Selain mudah digunakan, cara ini juga bisa beroperasi dengan cepat untuk mengatasi iPhone agar tidak panas.
- Lepaskan case HP
Pada saat iPhone mengalami panas, silakan kamu bisa segera lepaskan pelindung HP atau yang kerap disebut dengan case atau casing. Hal ini bertujuan agar HP yang kamu gunakan cepat digin.
Nah jika HP iPhone yang kamu gunakan mulai mendingin, maka kamu bisa memasang case HP kembali.
- Kurangi kecerahan layar
Layar yang terlalu cerah juga dapat menyebabkan perangkat iPhone kamu panas lho. Oleh karena itu, silahkan kurangi kecerahan pada layar perangkat yang kamu gunakan.
- Jangan gunakan iPhone pada saat charger
Pada saat mengisi daya, usahakan kamu tidak menggunakan perangkat iPhone milikmu. Karena hal tersebut akan membuat perangkat yang kamu gunakan terasa panas.
- Hindari tempat yang bersuhu panas
Seperti yang telah kami jelaskan di atas, agar iPhone tidak panas sebaiknya hindari ruangan dengan suhu yang panas.
Tujuan dari hal tersebut supaya iPhone yang kamu gunakan tidak terkena sinar matahari secara langsung dalam waktu yang lama. Oleh karena itu, silahkan pindah ke ruangan yang sejuk atau jauh dari paparan sinar matahari secara langsung.
Akhir kata
Demikian penjelasan artikel mengenai cara setting iPhone agar tidak panas yang dapat kami sampaikan dengan baik dan benar.
Semoga dengan adanya infromasi di atas dapat membantu kamu.