Dalam pembahasan artikel kali ini kami akan membahas artikel tentang cara update iOS 16 agar tidak gagal.
Untuk kamu yang ingin mengetahui bagaimana caranya yuk bisa simak penjelasan artikel ini sampai akhir!
Bagi pengguna iPhone, sistem operasi iOS 16 sudah bisa di update dengan mudah dan anti gagal. Pembaruan ini menyajikan banyak fitur-fitur terbaru yang menarik bagi pengguna.
Itu sebabnya, pembaruannya ini dapat menyempurnakan perangkat kamu dengan adanya fitur personalisasi yang lebih baru, kecerdasan yang lebih mumpuni, dan cara kerja yang lebih lancar dalam berkomunikasi dan berbagi.
Persiapan Sebeul Update iOS 16
Sebelum melakukan update ke iOS 16, pastikan kamu sudah mempersiapkan beberapa hal berikut ini:
- Mengecek storage dan koneksi internet
Pastikan kamu memiliki cukup ruang penyimpanan pada iPhone kamu, minimal dua kali dari ukuran update iOS 16 dan koneksi internet yang stabil.
- Mengecek kondisi baterai
Pastikan kondisi baterai HP iPhone kamu sudah terisi penuh. Jika baterai tidak cukup, sebaiknya kamu mengisi daya HP iPhone terlebih dahulu sebelum melakukan update iOS 16.
- Cek iPhone kamu sudah bisa di update ke iOS 16 atau belum
Pastikan bahwa iPhone yang kamu miliki saat ini bisa menerima update dan kompatibel dengan iOS 16.
Beberapa Seri iPhone yang Mendukung iOS 16
Adapun daftar seri iPhone yang kompatibel dengan iOS 16, sebagai berikut:
- iPhone X
- iPhone XR
- iPhone XS
- iPhone XS Max
- iPhone 11
- iPhone 11 Pro
- iPhone 11 Pro Max
- iPhone 12 mini
- iPhone 12
- iPhone 12 Pro
- iPhone 12 Pro Max
- iPhone 13 mini
- iPhone 13
- iPhone 13 Pro
- iPhone 13 Pro Max
- iPhone 14
- iPhone 14 Plus
- iPhone 14 Pro
- iPhone 14 Pro Max
- iPhone 8
- iPhone 8 Plus
- iPhone SE (generasi ke-2)
- iPhone SE (generasi ke-3)
Cara Update iOS 16 pada HP iPhone dapat kamu lakukan secara langsung dari iPhone (“over the air” atau “OTA”), tanpa menggunakan komputer atau laptop maupun secara manual dengan berbekal iTunes terbaru, kabel data, dan perangkat PC/komputer.
Setelah memenuhi semua persyaratan, langsung saja kamu bisa melakukan update iOS 16 dengan lancar tanpa gagal. Berikut cara nya:
Cara Update iOS 16 agar Tidak Gagal
- Langkah pertama, buka “Settings” di HP iPhone kamu.
- Setelah itu kamu bisa pilih “General” lalu pilih “Software Update”.
- Apabila update iOS tersedia, kamu tinggal pilih “unduh dan install”.
- Setelah pengunduhan selesai, pilih “Install” untuk memulai proses update.
- Tunggulah hingga proses update selesai. Dan nantinya iPhone akan merestart secara otomatis setelah selesai proses update.
- Setelah kamu memilih “Unduh dan Install”, perangkat iPhone akan menampilkan tampilan update otomatis.
Adapun cara Update iOS 16 agar tidak gagal secara Manual, berikut ini:
Cara Update iOS 16 Secara Manual
- Langkah pertama disini kamu harus pastikan sudah memiliki versi terbaru dari iTunes.
- Lalu hubungkan kamu bisa menghubungkan HP iPhone ke komputer menggunakan kabel USB.
- Setelah itu buka iTunes dan pilih HP iPhone kamu.
- Dan pilih “Summary” dan juga pilih “Check for Update”.
- Jika update iOS 16 sudah tersedia pada iPhone kamu, kamu langsung pilih saja “Unduh dan Update”.
- Setelah pengunduhannya selesai, pilih “Install” untuk memulai proses update.
- Tunggu hingga proses update selesai. Nantinya iPhone akan merestart secara otomatis setelah peng-update nya selesai.
Untuk melakukan update iOS 16 agar tidak gagal kamu juga harus memperhatikan hal-hal berikut ini:
- Pastikan perangkat kamu memiliki cukup ruang penyimpanan sebelum memulai pembaruan.
- Tutup Aplikasi yang Tidak Diperlukan,
Tutup aplikasi yang berjalan di latar belakang untuk mencegah gangguan. - Pilih juga waktu pembaruan yang tepat, yang tidak mengganggu aktivitas sehari-hari.
Dengan melakukan update ke iOS 16, kamu bisa menikmati fitur-fitur yang baru yang akan ditawarkan dan meningkatkan keamanan dan stabilitas sistem iPhone kamu.
Akhir kata
Itulah pembahasan artikel singkat tentang cara update iOS 16 agar tidak gagal, yang bisa kamu coba.
Semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi kamu dan bisa membantu kamu untuk meng-update HP iPhone kamu ke iOS 16 dengan lancar tidak ada hambatan.
Terimakasih selamat mencoba